Waketum LMI Suport Indonesia Maju Sebagai Momentum Bersama Dalam HUT RI Ke-75

Manado, MediaSulut.Com - Peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Negara Republik Indonesia selalu menjadi momentum bagi semua elemen bangsa untuk lebih memupuk semangat berbangsa dan bernegara demi mencapai tujuan mulia bersama. (17/8)

Tema-tema besar selalu diangkat dalam setiap perayaan HUT Kemerdekaan Negara Republik Indonesia. Seperti pada tahun ini, HUT RI ke-75 kali ini mengangkat tema besar yaitu "Indonesia Maju" 

Wakil Ketua Umum Organisasi Masyarakat (Ormas) Adat Laskar Manguni Indonesia (LMI) Trius Abas memandang bahwa tema "Indonesia Maju" adalah ajakan yang memiliki spirit untuk diarahkan kepada semua rakyat Indonesia agar pada momentum 75 Tahun Indonesia merdeka semua warga negara memiliki semangat untuk maju. 

Dia mengatakan bahwa pada momentum 75 Tahun HUT RI, semua pihak tidak perlu lagi memikirkan hal-hal yang ada dimasa lalu diantaranya pertikaian baik secara internal sesama warga negara serta munculnya kelompok toleransi dan Intoleransi yang hampir mencabik-cabik keutuhan bangsa dan negara. 

"Jadi intinya ini semangat untuk bersama-sama kita menatap masa depan yang lebih baik untuk seluruh warga negara, sebagaimana tujuan dari pada dibentuknya negara ini itu adalah untuk mensejahterakan masyarakat. Sejahtera lahir batin, adil dalam kemakmuran dan makmur dalam keadilan," tuturnya.

Tambahnya dalam pencapaian kesejahteraan masyarakat, semua aspek dan potensi harus dimajukan.

"Bukan hanya memajukan potensi sumber daya alam tetapi memajukan potensi sumber daya manusia," 

Waketum LMI ini menilai bahwa saling menghargai merupakan salah satu aspek dari kemajuan sumber daya manusia yang harus ikut dimajukan.

"Kemajuan sumberdaya manusia antara lain bagaimana kita saling menghargai potensi-potensi anak bangsa dibidang intelektual. Jadi ada dua aspek penting, kemajuan sumber daya alam dan kemajuan sumber daya manusia," jelas Abas. 

Abas juga menilai bahwa pemerintah saat ini baik nasional maupun di wilayah Sulawesi Utara telah menunjukan langkah-langkah dalam upaya memajukan aspek-aspek penting tersebut. 

"Dakam kerangka kemajuan sumber daya alam, potensi pariwisata dan potensi lainnya untuk SDA itu sudah dirancang dan kembangkan oleh pemerintah Provinsi Sulawesi Utara," tutup Waketum LMI.


Pemred



Lebih baru Lebih lama