. |
Minahasa Selatan, MediaSulut.Com - Kapolres Minahasa Selatan AKBP Bangun Widi Septo, SIK, memimpin kegiatan Commanderwish yang dilaksanakan di Gedung Cafetaria Endra Dharmalaksana, dihadiri oleh seluruh pejabat utama dan jajaran perwira staf pada Jumat (21/02/2020).
Dalam arahannya, Kapolres Minsel menyampaikan penekanan Kapolda Sulut Irjen Pol. Drs. Royke Lumowa, MM.
“Penekanan Pak Kapolda Sulut yakni SDM yang unggul, Pemantapan Harkamtibmas, Peningkatan kehadiran Polisi di lapangan, penguatan penegakkan hukum secara professional dan berkeadilan, pemantapan manajemen media, tingkatkan sinergitas TNI-Polri, percepatan sarana prasarana Polres dan polsek jajaran serta peningkatan pengawasan,” ujar Kapolres.
Selain itu, Kapolres Minsel kembali mengingatkan tentang kesiapan menghadapi Ops Mantap Praja 2020 dalam rangka pengamanan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak, tingkat Propinsi dan Kabupaten.
“Segenap jajaran agar mempersiapkan diri, baik fisik maupun mental dalam menghadapi kegiatan pengamanan Pilkada 2020. Jaga kesehatan fisik, stamina, pastikan tubuh kita berada dalam kondisi fit pada pengamanan seluruh rangkaian tahapan Pilkada nanti,” ungkapnya.
Diakhir arahannya, Kapolres Minsel menekankan tentang azas netralitas anggota Polri. “Anggota Polri itu netral artinya tidak berpihak dan dilarang untuk terlibat dalam kegiatan Politik Praktis. Tugas kita adalah menjaga dan mengamankan jalannya pesta demokrasi Pilkada agar berlangsung tertib dan lancar serta kondusif,” tegas Kapolres.
Cleen