Lantamal VIII Manado Bersama Pemkab Minsel Mantapkan Pelaksanaan Hari Dharma Samudra TNI-AL

Danyon Marhanlan,Letkol Mar. Nandang Permana Meninjau Lokasi Pantai Amurang

Minahasa Selatan, MediaSulut.Com-Hari Dharma Samudra TNI-AL akan diperingati pada tanggal 15 Januari 2020 di Amurang sebagai momen untuk mengenang pahlawan bangsa yang gugur di Laut Arafuru didalamnya seorang Komodor Yos Sudarso yang gagah berani menghadapi penjajah. Hari Dharma Samudra juga dikenal sebagai Hari Dharma Bakti TNI AL.

Terkait hal tersebut Pangkalan Utama TNI AL VIII Manado melakukan koordinasi dengan Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan guna memantapkan pelaksanaan peringatan Hari Dharma Samudra yang juga dikenal sebagai hari dharma bakti TNI AL tersebut (8/01/2020)

Pemantapan Kegiatan Hari Dharma Samudra
Kepada awak media dalam wawancara, Danyon Marhanlan, Letkol Mar. Nandang Permana, mewakili Panitia kegiatan mengatakan, "Hari Dharma Samudra yang juga dikenal sebagai hari Dharma Bakti TNI AL akan dilaksanakan di Amurang dengan berbagai agenda kegiatan, "ucapnya.

Lanjutnya, "Pertemuan dengan Pemkab Minsel dalam rangka pemantapan kegiatan peringatan Hari Dharma Samudra TNI AL yang akan dilaksanakan pada tanggal 13 s.d 15 Januari 2020," jelas Permana. 

Pemantapan Kegiatan Hari Dharma Samudra
Ditambahkannya, "Adapun kegiatan  yang akan dilaksanakan di Amurang adalah ziarah ke taman makam pahlawan Amurang, akan melaksanakan kegiatan bakti sosial, kemudian Pada tanggal 15 Januari 2020 adalah sebagai puncak acara akan mengheningkan cipta di Tugu KKO, dilanjutkan napak tilas dari tugu KKO sampai pantai Alar Jl. Boulevard kemudian upacara di pantai Boulevard setelah upacara akan dilaksanakan demo serbuan pasukan amphibi dan kegiatan lanjutan bakti sosial berupa pengobatan gratis, donor darah serta hiburan rakyat, " pungkas Danyon Marhanlan, Letkol Mar Nandang Permana.

Cleen
Lebih baru Lebih lama