Bangkit Dan Bersatu, Ini Seruan Mereka

Bangkit dan Bersatu

Minahasa Selatan, MediaSulut.Com - Peringatan Hari Kebangkitan Nasional dimaknai sebagai masa bangkitnya semangat nasionalisme, persatuan, kesatuan, dan kesadaran sebagai sebuah bangsa. Kebangkitan ini memicu upaya memajukan diri melalui gerakan organisasi modern yang sebelumnya tidak pernah muncul selama penjajahan. Berbagai organisasi dalam momen Peringatan 111 Tahun Kebangkitan Nasional tanggal 20 Mei 2019 menyampaikan kepada seluruh elemen bangsa mari "bangkit dan bersatu," ini seruan mereka ! (18/05/2019)

Kepada awak media Ketua FKPPI Cabang 2211 Kab Minsel, Rolli Makauli, menyampaikan kepada seluruh elemen bangsa dengan semangat Peringatan Hari Kebangkitan Nasional, "mari bangkit dan bersatu Kita jaga bersama rasa nasionalisme, persatuan, kesatuan, dan kesadaran sebagai sebuah bangsa dalam kebersamaan dan persaudaraan sesama anak bangsa dalam rumah bersama yaitu Indonesia, NKRI harga mati," ucap Rolli Makauli

Pada saat terpisah juga, Ketua DPD II KNPI Minsel Charles Umpel mengungkapkan hal senada dalam memperingati 111 Hari Kebangkitan Nasional 2019," sebagai generasi muda marilah kita memupuk nilai nasionalisme kita, sebagai generasi muda yang bangga sebagai Pemuda Indonesia dalam mengisi pembangunan bangsa agar senantiasa melaksanakan kegiatan yang selalu mempersatukan segenap elemen bangsa dalam bernegara, untuk itu mari selalu memupuk persatuan dan kesatuan Indonesia dengan merefleksikan bahwa perbedaan itu indah, berbeda tetapi tetap satu yaitu Indonesia, mari pemuda Indonesia kita bangkit untuk bersatu, NKRI harga mati," ungkap Charles Umpel.

Ketua Anshor Minsel, Wahid Manshur dalam penyampaian yang sama, " dengan semangat kebangkitan nasional diharapkan  masyarakat bangkit dan bersatu, semakin dewasa dalam berdemokrasi, berbangsa dan bernegara sehingga tidak mengedepankan kepentingan-kepentingan kelompok tertentu yang dapat memecah belah keutuhan bangsa dan negara, serta diharapkan dapat membangkitkan semangat nasionalisme, persatuan, kesatuan, dan kesadaran sebagai sebuah bangsa dalam kebersamaan dan persaudaraan sesama anak bangsa dalam rumah bersama yaitu NKRI," jelas Wahid Manshur.

Sebagai tokoh adat, Tonaas BMI Minsel, Joldy Paat mengajak kepada seluruh elemen bangsa, " mari bangkit dan bersatu dengan semangat kebangkitan nasional kita tingkatkan nasionalisme, persatuan, kesatuan, dan kesadaran sebagai sebuah bangsa dalam NKRI, "pungkas Tonaas Joldy


Cleen

Lebih baru Lebih lama