Minahasa Selatan, MediaSulut.Com - Polres Minsel beri Pengamanan kepada Umat Konghucu dalam rangka Ibadah memperingati Akhir Tahun 2569 dan menyambut Tahun Baru Imlek 2570 di Gerbang Kebajikan Amurang, pada Senin (04/02/2019)
Kasat Intelkam Res Minsel AKP Kilion Landangkasiang ketika ditemui oleh awak media, menyampaikan bahwa Polres Minsel melakukan pengamanan guna memberikan rasa khusuk bagi Umat Konghucu Minsel.
"Kami berupaya semaksimal mungkin memberikan pengamanan kepada umat Konghucu Kab. Minsel yang sedang beribadah memperingati Akhir Tahun 2569 dan menyambut Tahun Baru Imlek 2570 di Gerbang Kebajikan Amurang, guna mengayomi, memberikan keamanan, kenyamanan agar umat Konghucu Kab. Minsel bisa melaksanakan ibadah dengan khusuk" tegasnya
Dalam ibadah tersebut umat Konghucu Kab. Minsel menyanyikan lagu-lagu pujian, dan berdoa bersama dibuka oleh Thoucin Liem Giok Mey kemudian Ibadah dipimpin oleh Jiaoseng Bpk. Hery Mongkareng dilanjutkan dengan Doa Tutup oleh Thoucin Liem Giok Mey.
Ibadah menutup Tahun 2569 dan menyambut Tahun Baru Imlek 2570 umat Khonghucu Kab. Minsel, mengambil tema, 'Penimbunan kekayaan akan menimbulkan perpecahan di antara rakyat, tersebarnya kekayaan akan menyatukan rakyat.'
Cleen