Tingkatan Kamtibmas Polairud Sisir Perairan Belang



Minahasa Tenggara, MediaSulut.Com - Polairud Resort Minsel sisir pantai Belang guna melakukan pemeriksaan sejumlah kapal nelayan, baik yang beraktivitas di laut maupun yang memasuki pantai Belang dalam rangka meningkatkan pengawasan wilayah pantai dan laut di wilayah hukum Polres Minsel (31/01/2019)


Ketika ditemui Kasat Polairud Resort Minsel Iptu Koyuko menyampaikan bahwa "dalam operasi tersebut Polairud Resort Minsel melaksanakan pemeriksaan terhadap enam kapal  yang sedang melakukan aktivitas di lautan, serta kapal yang merapat ke pantai Belang, guna meningkatkan pengawasan wilayah pantai dan laut di wilayah hukum Polres Minsel," jelasnya.


KBO Polairud Ipda J. F. Karinda dalam konfirmasi mengatakan bahwa "bersama dengan dua anggota Polairud Polres Minsel Brig. R. Tumundo dan Brig. T. Piri melakukan pemeriksaan terhadap kapal-kapal yang melakukan aktivitas di laut maupun yang merapat ke pantai Belang," terangnya.

Lanjutnya "Adapun pemeriksaan dilakukan terhadap dokumen-dokumen kapal sebagai berikut :
1. KM. Aqila 01, 13 GT pemilik Rifal Ali, Nahkoda Kapal Septi Stirman dengan jumlah ABK 18 orang. 
2. KM Citra Bahari 02, GT 6, pemilik Sumarny Selerang, Nahkoda Kapal Jefry Langi dengan jumlah ABK 15 orang.


3. KM Ariska 01, GT 6 pemilik Deddy Singal, Nahkoda Rusdy Poiyo dengan jumlah ABK 15 orang
4. KM Chastury, GT 14 pemilik Ahmad Lempas, Nahkoda Meyvi Singal dengan jumlah ABK 15 orang.


5.KM. Hafara 09, GT 30 pemilik H. Imran Kosoloy, Nahkoda Bahdar Moha dengan jumlah ABK 20 orang.
6. KM. Nelayan 2017-854, GT 25 pemilik KN. Jelas Sejahtera, Nahkoda Rikman Siti dengan jumlah ABK 18 orang.


Dalam pemeriksaan surat / dokumen ke 6 kapal tersebut sesuai dengan ketentuan peraturan perikanan dan tidak ditemukan pelanggaran," paparnya.


"Setelah melakukan pemeriksaan kapal ikan tersebut, Polairud Resort Minsel melaksanakan sosialisasi kepada ABK Kapal terkait  penggunaan alat tangkap ikan yang harus sesuai dengan peraturan yang berlaku, dalam bimbingan nelayan tersebut disampaikan juga kepada Kapten dan ABK agar senantiasa memperhatikan alat-alat keselamatan laut, senantiasa menggunakan radio komunikasi, menghimbau agar mengantisipasi dan memperhatikan keadaan cuaca serta gelombang laut yg sering berubah-ubah," pungkas KBO Polairud Resort Minsel Ipda J. F. Karinda


Cleen
Lebih baru Lebih lama