Minahasa Selatan, MediaSulut.Com - Dalam rangka melaksanakan tugas bimbingan masyarakat satuan Polairud Polres Minsel menyambangi masyarakat pesisir pantai Amurang di Kelurahan Mobongo, Kecamatan Amurang (26/01/2019)
"Menyapa nelayan dan masyarakat pesisir pantai merupakan hal yang terindah dalam pengabdian sebagai personil Polairud," ungkap Kasat Polairud Polres Minsel Iptu Koyuko.
Lanjutnya "sosialisasi dilakukan kepada nelayan di pelabuhan Mobongo yang sedang mempersiapkan diri untuk melaut, dalam bimmas disampaikan untuk antisipasi cuaca ekstrim, agar nelayan senantiasa berhati-hati ketika terjadi perubahan cuaca pada saat melaut, dan selalu memperhatikan keselamatan diri, mengecek kelengkapan alat keselamatan kerja serta berdoa selalu kepada Tuhan."
"Pada kesempatan tersebut juga mengajak nelayan dan masyarakat pesisir Mobongo bersama menciptakan keamanan dan ketertiban wilayah laut dan pantai, penguatan wawasan kebangsaan, sosialisasi bahaya radikalisme, agar tidak terpengaruh dengan hoax dan gerakan anti Pancasila, mendukung pelaksanaan pemilu 2019 serta menyampaikan program Kapolres Minsel terkait Prima Minsra," pungkas Kasat Polairud Polres Minsel Iptu Koyuko.
Cleen