Kabupaten / Kota Lain Diterlantarkan
MANADO, MediaSulut.Com - Wakil Gubernur (Wagub) Sulawesi Utara (Sulut) Drs. Steven O. E. Kandouw Sebagai Orang nomor 2 di Sulawesi Utara seharusnya mementingkan seluruh kabupaten/ kota yang ada di Sulut. Namun sampai saat ini kunjungan orang nomor 2 Sulut itu minim kunjungi 10 kabupaten dan 4 kota di Sulut, hanya 1 kabupaten yang selalu dikunjungi yaitu tempat lahirnya Kabupaten Minahasa. Demikian dikatakan DR. Jerry Massie Ph.D, pengamat politik Sulut itu, Selasa (20/09/2016)."Saya juga orang kabupaten minahasa asli, namun bukannya saya harus membela pemimpin sulut pilihan rakyat yang hanya sering melakukan kunjungan ke kampung halamannya sendiri, kabupaten / kota lain di Sulut seakan-akan dianaktirikan,"tegas Massie Ketua Gerakan Indonesia Anti Korupsi (GIAK) Sulut itu.
Sebagai pemimpin di satu daerah harus adil jangan ada memberikan perhatian khusus yang diperlihatkan. Apalagi perhatian khusus ditunjukan di kampung halamannya, sangat nampak terlihat seperti terlantarkan kabupaten / kota yang lain.
"Ini masukan kepada pemimpin nomor 2 di Sulut kita agar tidak menjalankan cara keberpihakan," ujar Massie seraya menambahkan, untungnya perhatian yang diperlihatkan wagub hanya kunjungan saja bukan yang lain seperti proyek - proyek yang berjalan di Sulut saat ini.
"Untuk saat ini saya hanya melihat kunjungan wagub yang terlihat selalu pulang kampung, saya belum pantau terlalu dalam dari proyek maupun yang lain. Pastinya masukan saya jangan meberikan kesan kepada kabupaten kota lain dengan cara berikan perhatian khusus," tandasnya.
Penulis: Ferlyando Sandala